Skip to main content

Featured

Syair Kasih Ibu

Kasih Ibu Fauzi R Salam kasih buat ibu Salam rindu menusuk kalbu Senyuman ibu semanis tebu Kasihnya melebihi butiran debu. Ibu aku menangis rindu Belaianmu selembut kain beldu Suaramu indah dan merdu Di pangkuanmu aku mengadu. Engkau rela menahan lapar Agar kami cepat besar Ibu matamu selalu bersinar Kami tidak sanggup membayar. Demi buah hatimu tercinta Rela menahan air mata Di matamu kami balita Saat tidur terus bercerita. Mengandung dan membesarkan kami Menyembunyikan sakit engkau alami Kenakalan kami engkau diami Ibu wanita terbaik bumi. Bagaimana kami membalas jasamu Engkau mengajari berbagai ilmu Sakitpun obat engkau ramu Kami merasa bahagia denganmu. Selalu mengingat jasa baiknya Ibu Engkau adalah cahaya Tanpamu kami tiada berdaya Nasehatmu selalu kami percaya. Semoga ALLAH melimpahkan Rahmat Ibu engkau selalu bersemangat Jasamu tidak akan tamat Semoga akhirat dapat syafaat.

AMALAN MALAM NISFU SYA'BAN

 

AMALAN MALAM NISFU SYA'BAN

    Malam Nisfu Sya'ban adalah malam mulia. dan ini adalah tiga kemuliaan malam tersebut:

1. Diturunkan ampunan. Nabi Muhammad SAW bersabda : " sesungguhnya ALLAH memandang hamba-nya pada malam Nisfu Sya'ban dan mengampuni mereka kecuali yang musyrik dan pendendam. ( Hadist Shahih Riwayat Ibnu Majas )

2. Doa dikabulkan. Imam Syafii mengatakan : " Saya pernah mendengar kabar bahwa Nabi Muhammad SAW mengatakan 5 malam do'a tidak ditolak ALLAH yaitu malam 1 Rajab, malam Nisfu Sya'ban, malam Idul Fitri, malam Idul Adha dan malam Jum'at.

3. Malam penetapan nasib manusia dalam Lauhul Mahfudz. Ketika Nabi Muhammad SAW membacakan firman ALLAH di Surat Arra'du Ayat 39 " ALLAH menghapuskan catatan nasib manusia dan menetapkannya, sebab Dialah pemilik buku induk kehidupan ( Lauhul Mahfudz )" Nabi mengatakan: " itu pada malam Nisfu Sya'ban."

Salah satu amalan para Ulama dan Orang Sholeh di malam Nisfu Sya'ban adalah

Membaca Surat Yasin 3X dengan niatan yang khusus untuk masing-masingnya :

1. Yasin pertama niat panjang ( umur ) dalam taat.

2. Yasin kedua niat dikaruniai rizki dzohir dan batin yang halal berkah dan manfaat.

3. Yasin ketiga niat dihadiahi kematian dalam husnul khotimah. pada setiap kali selesai membaca Surat Yasin, kemudian dilanjutkan dengan membaca Do'a Nisfu Sya'ban.

Comments

Popular Posts